Tuesday, July 19, 2011

Bersyukurlah apa yg telah kalian dapat

SYUKUR,
Adalah sangat penting untuk selalu bersyukur dalam hidup. Kitab sucipun sangat menganjurkan hal ini.
Dan (ingatlah) di waktu Tuhan kalian memperingatkan. Jika kalian bersyukur, niscaya Aku akan menambah nikmat-Ku kepada kalian; dan jika kalian mengingkarinya, maka azab-Ku amat berat sekali. 
Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur.
Berikut saya kutip contoh rasa syukur dari buku Quantum Life Transformation.
Saya bersyukur untuk istri yang memberiku makanan yang sama dengan malam kemarin, karena istriku di rumah malam ini, dan tidak bersama orang lain.
Saya bersyukur untuk suami yang duduk bermalasan di sofa sambil baca koran malas-malasan, karena ia bersama aku di rumah dan tidak keluyuran... apalagi ke Bar malam ini.
Saya bersyukur untuk anakku yang selalu protes di rumah karena artinya dia sedang di rumah dan tidak sedang keluyuran di jalanan.
Saya bersyukur untuk pajak penghasilan yang harus saya bayar setiap bulan, untuk pajak kendaraan bermotor dan rumah yang harus saya bayar setiap tahun, karena hal ini berarti saya bekerja, atau punya penghasilan, dan hidup berkelimpahan.
Saya bersyukur untuk rumah yang berantakan yang harus saya rapikan setiap hari karena hal ini berarti saya masih punya kesempatan melayani orang-orang yang mengasihi saya.
Saya bersyukur untuk baju yang mulai kesempitan karena hal ini berarti saya bisa makan lebih dari cukup.
Saya bersyukur untuk bayangan yang mengikutiku karena hal ini berartinya saya tidak disilaukan oleh matahari.
Saya bersyukur untuk kebun yang harus dirapikan dan pekerjaan yang harus dikerjakan di rumah karena hal ini berarti saya punya rumah.
Saya bersyukur untuk berita orang yang lagi demo dan membuat macet jalanan karena hal ini berarti kita masih punya kebebasan untuk berbicara .
Saya bersyukur untuk dapat tempat parkir yang paling jauh karena hal ini berarti saya masih bisa berjalan kaki dan diberkati dengan kendaraan yang saya bisa bawa.
Saya bersyukur untuk pada wanita yang duduk di belakangku yang menyanyi fals karena hal ini berarti saya masih bisa mendengar.
Saya bersyukur untuk cucian yang menumpuk karena hal ini berarti saya punya banyak baju yang bisa dipakai.
Saya bersyukur untuk kepenatan dan kelelahan kerja setiap hari karena hal ini berarti saya masih mampu bekerja keras setiap hari.
Saya bersyukur mendengar alarm yang mengganggu di pagi hari karena hal ini berarti saya masih hidup.
Saya bersyukur belum bisa bersyukur karena dengan menyadari bahwa saya belum bisa bersyukur menandakan saya mengerti diri saya dengan baik, menerima, dan mencintai diri saya apa adanya.

Kutiban dari : Pak Adi W Gunawan

No comments:

Post a Comment